Informasi Obat Kardiovaskular, Obat Hipertensi, Obat Kolesterol

Pengertian Hipertensi Esensial




HIPERTENSI ESENSIAL (atau Hipertensi Primer / Idiopatik)


Berdasarkan Etiologinya hipertensi dibagi menjadi dua yaitu Hipertensi Esensial dan Hipertensi sekunder.

Hipertensi Esensial disebut juga hipertesi primer atau disebut juga hipertensi idiopatik, adalah hipertensi yang tidak jelas penyebabnya (Etiologinya).  Lebih dari 90% kasus penyakit hipertensi termasuk dalam kelompok ini. Sifat sifat yang umum terdapat pada penderita hipertensi esensial adalah adanya riwayat hipertensi esensial adalah adanya riwayat hipertensi pada keluarga dan adanya peningkatan reaktivitas vascular.
          Telah disepakati  bahwa penyeaba penyakit hipertensi esensial adalah karena banyak factor (multi factor) yang terjadi dari factor genetic dan lingkungan. Factor keturunan (genetic) tidak diragukan lagi pengaruhnya terhadap timbulnya penyakit hipertensi esensial., hanya saja belum dapat dipastikan apakah disebabkan oleh sepasang gen tunggal atau oleh bayak gen (poligenik). Factor factor lingkungan yang secara khusus dihubungkan dengan munculnya penyakit hipertensi adalah asupan garam, obesitas, pekerjaan/jabatan, ukuran keluarga dan kepadatan penduduk.
          Penyakit hipertensi esensial ini merupakan kelainan yang bersifat kronik dan biasanya progresif. Remisi spontan pada penderita dewasa jarang terjadi. Perubahan perubahan patofisiologik yang menyertai peningkatan Tekanan Darah pada penderita Hipertensi esensial adalah
1.     Peningkatan aktivitas simpatik
2.     Baroreseptor di set pada tekanan darah yang lebih tinggi, dan
3.     Mungkin juga peningkatan kadar renin-angiotensin dan/atau aldosterone.
Semua hal diatas mengakibatkan beberapa perubahan hemodinamik berupa peningkatan denyut jantung, curah jantung, isi sekuncup dan resistensi perifer yang berujung pada peningkatan tekanan darah.

Pengertian Hipertensi Esensial Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown